Perangkat Desa/Kelurahan Diusulkan Terima Tunjangan
Ketua DPRD Minsel, Boy Tumiwa, BSc SH
AMURANG, beritaminsel--Ketua DPRD Minsel, Boy VA Tumiwa, BSc SH menjelaskan, bahwa bukan hanya Hukum tua yang bisa mendapat tunjangan. Tetapi, perangkat pemerintah yang ada di desa maupun kelurahan juga telah diusulkan mendapat tunjangan. Bahkan, Perda untuk tunjangan diatas sudah diterbitkan.
''Ya, saya kan sebagai ketua DPRD Minsel. Maka dari itu, saya juga tahu persis kalau usulan diatas ada. Kalaupun sampai hari ini masalah tunjangan perangkat desa belum terealisasi. Maka saya siap melakukan demo damai dan ikut mempertanyakan soal hal diatas. Saya minta semua perangkat desa turun ke Pemkab Minsel. Biar saya yang pimpin dan bertemu dengan Bupati Tetty Paruntu,''ujar Boy dihadapan Musrenbang Kecamatan Amurang Jumat (18/2) kemarin di Aula Kelurahan Lewet.
Menurutnya,Pemkab Minsel seharusnya mencari solusi soal belum teralisasi pembayaran tunjangan para perangkat desa dan kelurahan di Minsel tahun 2010. Bukan hanya itu lagi, tahun 2011 ini juga telah disediakan dana diatas. ''Maka dari itu, siap-siap para perangkat desa untuk turun. Biar saya yang pimpin aksi demo damai diatas,'' jelas Sekretaris DPC PDIP MInsel ini. (andries)
sumber dari beritaminsel
Komentar
Posting Komentar