Dalam Rangka Paskah, GMIM Tesalonika Buyungon Gelar Lomba
Tim Jalan Sehat Kolom 10 GMIM Tesalonika Buyungon saat berlomba
BUYUNGON, beritaminsel--Dalam rangka Paskah Yesus Kristus 2011, GMIM Tesalonika Buyungon menggelar berbagai lomba. Diantaranya, jalan sehat, trialtron, estafet, bola kaki pria/wanita dan banyak lain. Termasuk lomba lampion dihalaman rumah dan jalan raya.
Ketua Panitia Pdt Oliva Kangki Pomohon, STh didampingi Sekretaris Pnt Andries Yobel Lengkong kepada Berita Minsel Senin (4/4) kemarin membenarkannya. ''Ya, berbagai lomba diatas sudah dimulai. Mengingat, dari 25 kolom di GMIM Tesalonika Buyungon semuanya harus ikut serta. Bahkan, bila ada kolom tidak ambil bagian. Maka, kolom tersebut tetap harus membayar Rp 100.000 untuk pendaftaran. Dengan demikian, semua kolom harus mengutus pesertanya,'' ujar Pdt Pomohon dan Pnt Lengkong.
Ditambahkan Pdt Oliva dan Pnt Lengkong, kegiatan ini dirangkaikan dengan Hari Paskah Yesus Kristus. Maka dari itu, semua kolom harus berpartisipasi untuk mensukseskan acara ini. ''Kegiatan ini juga berdasarkan kesepakatan sidang jemaat yang dilaksanakan awal Maret lalu. Dan ternyata, antusiuas peserta kolom membludak saat lomba jalan sehat. Ada dari putra-putri dan ASM ikut memeriahkan hajatan diatas,'' sebut keduanya. (andries)
sumber dari beritaminsel
Komentar
Posting Komentar