Polres Minsel Koleksi 12 Pelanggaran Disiplin


Ipda Noldy Podung


Podung: Tak pernah tunggu bola


AMURANG, beritaminsel.com--Kapolres Minahasa Selatan (Minsel) AKBP FX Kumara melalui Ipda Noldy Podung selaku Kasi Propam Polres Minsel, di temui Portalsulut di ruang kerjanya menjelaskan, data kasus pidana pelanggaran disiplin dan kode etik profesi Polri di tahun 2011 yang ada di Polres Minsel. Triwulan tahun ini sampai di bulan Mei ada 12 pelanggar disiplin, sedangkan tahun 2010 data pelanggaran keseluruhan sebanyak 34 pelanggar
Artinya pada tahun ini ada peningkatan dalam menangani kasus kedisiplinan bagi para Polri yang ada di satuan Resort Polres Minsel, bisa kita lihat tahun ini sampai di bulan Mei sudah ada 12 pelanggar disiplin, dari 12 sudah ada masuk 7 perkara disiplin yang di sidangkan itupun sudah selesai 100% lewat sidang , “Ujar Podung.
“hal peningkatan ini, Podung optimis bahwa kinerja yang dikerjakan sudah membuahkan hasil yang meningkat, buktinya, dirinya menjabat Kasi Propam sudah memasuki tiga tahun berjalan, dibanding mantan pejabat lama sebelumnya, Ipda Jhony Rumate yang nota bene tidak lewat dari masa kerjanya sekarang,”ungkapnya.
Noldy menambahkan, rumus yang menjadi keberhasilan pada dirinya andaikan pemain bola yang tidak pernah menunggu, melainkan jemput bola (Proaktif –red), selain itu kata Podung, dalam bertugas dirinya benar-benar melaksanakan dengan cara profesional, yang pada akhirnya masyarakat atau warga terjamin dan terlindung ketentramannya, dan secara tidak langsung dirinya juga mengajarkan kepada anggota Polri lainya untuk menjalankan tugas secara profesional.
Diterangkanya juga, pelanggaran tahun lalu (2010 –red) yang sebanyak 34, ada dua pelanggar berat atau dimaksud pelangaran kode etik, sehingga kedua oknum Polri tersebut mendapat sanksi PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat),”terang Podung. (andries)
sumber dari beritaminsel

Komentar

Postingan populer dari blog ini

sejarah tentang Lipan dan Konimpis

MAHASISWA STIEPAR MANADO TAKLUKKAN SOPUTAN

Tari Dodol Siap Buka Festival Teluk Amurang