Postingan

KOMITMEN PANTAS TAK PERLU DIRAGUKAN

Gambar
AMURANG--Baru tiga hari memangku jabatan sebagai Bupati Christiany E Paruntu (CEP) dan Wakil Bupati Drs Sonny F Tandayu (SFT), ternyata komitmen pasangan yang diusung Partai Golkar (PG) tersebut tak perlu diragukan. Artinya, warga Minsel diminta jangan ragukan komitmen pasangan pilihan rakyat Minsel ini. ''Mari kita serahkan semuanya kepada Bupati dan Wakil Bupati Minsel ini. Sebab, dipundak merekalah pembangunan Minsel kedepan (5 tahun, red) akan semakin jaya. Minsel dipastikan akan lebih bersinar terus dari sebelumnya. Olehnya, kita jangan ragu dengan kepemimpinan PANTAS,'' ujar Royke Ticoalu warga Amurang ketika menghubungi wartawan beritaminsel.com Jumat (17/12) sekitar pukul 13.35 wita. Menurut Ticoalu, bahwa kepemimpinan pasangan Paruntu-Tandayu yang adalah orang politisi dan birokrat ini akan semakin bersinar. Minsel akan bersinar dan maju ditangan Bupati dan Wakil Bupati Minsel ini. Semua komitmen sewaktu kampanye atau sosialisasi dalam rangk

Wagub Kansil dan Wabup buka soal CPNS MINSEL

Gambar
AMURANG--Jumat (17/12) sekitar pukul 09.00 Wita, tes CPNS 2010 Kabupaten Minsel dilaksanakan serenrak di 7 lokasi. Kabupaten Minsel sendiri dibuka langsung Wakil Gubernur Sulut Drs Djouhary Kansil, MPd didampingi Wakil Bupati Drs Sonny F Tandayu. Buka soal tersebut dilakukan pejabat Pemprov Sulut dipusatkan di Gedung Waleta Cita Waya Esa Kantor Bupati Minsel. Sekitar 4.270 peserta yang lolos berkas berhak mengikuti tes CPNS 2010 Minsel. Menariknya, khusus di Minsel dikunjungi selain Wagub Sulut Drs Djouhary Kansil, ada juga Kepala BKD Provinsi Sulut Drs MM Onibala yang juga mantan Pnj Bupati Minsel. Selain itu, Ketua DPRD Minsel Boy VA Tumiwa, BSc SH, Kepala Inspektorat Provinsi Sulut Drs Jeffry Korengkeng serta Dandim Minahasa. Termasuk didalamnya anggota DPRD Minsel yang ikut membagikan soal kepada peserta. Wagub Sulut Drs Djouhary Kansil kepada wartawan beritaminsel.com bahwa usai tes soalnya langsung diantar ke Provinsi Sulut. ''Selanjutnya, keesokan harinya (Sabtu, 18

CEP: Potensi Kelautan di MINSEL masih perlu di Poles..

Gambar
AMURANG--Kamis (16/12), Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Minsel menggelar upacara memperingati Hari Nusantara ke-11 tahun 2010. Acara yang dipusatkan di Pelabuhan Perikanan Amurang-Minsel itu berlangsung sederhana. Sementara Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu (CEP) didaulat menjadi Inspektur Upacara (Irup). Bupati CEP dalam sambutan Menteri DKP menyebut, bahwa Kabupaten Minsel kaya akan potensi laut. ''Olehnya, bagaimana kita memaksimalkan potensi-potensi tersebut. Sebab, potensi kelautan Minsel khususnya di Amurang dan sekitarnya belum tersentu dengan baik. Maka dari itu, kita harus lakukan dengan baik. Pemkab Minsel kedepan akan memaksimalkan hal diatas. Termasuk didalamnya bagaimana mengundang investor untuk melihat potensi kelautan di Minsel,'' ujar Bupati Paruntu yang dikutip Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Minsel Ir Arifin K Demak, MSi kepada Berita Minsel. Lanjut Bupati CEP, sama halnya dengan kesejahteraan nelayan. Bahwa Pemkab Minsel siap menseja

PANTAS (Paruntu - Tandaju) Resmi Memimpin MINSEL

Gambar
AMURANG--Bupati dan Wakil Bupati Minsel periode 2010-2015 Christiany Eugenia Paruntu (CEP) dan Drs Sonny Frans Tandayu (SFT) atau disingkat PANTAS (Paruntu-Tandaju) Selasa (14/12) kemarin dilantik dan diambil sumpah melalu Rapat Paripurna Istimewa DPRD MInsel yang dipimpin Ketua Boy VA Tumiwa, BSc,SH bersama Wakil Ketua masing-masing Jenny J Tumbuan, SE dan John RM Sumual, SE SH. Pelantikan dilakukan Gubernur Sulut DR SH Sarundajang. Sarundajang melantik atas nama Mendagri dengan SK No.131.71/3715/OTDA tanggal 8 Desember 2010 perihal penyampaian Keputusan Mendagri No.131.71-993 tahun 2010 dan Nomor 132.71-994 tahun 2010. Bupati dan Wakil Bupati Minsel yang diusung Partai Golkar (PG) berlangsung meriah di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel. Yang disaksikan petinggi-petinggi pemerintah. Baik dari pusat maupun Sulut sendiri. Diantaranya, Istri Menpan & RB Ny Adelina Mangindaan-Tumbuan, Kapolda Sulut Brigjen Carlo Briks Tewu dan pejabat lainnya. Dari pantauan Berita Minsel, suasan

ONIBALA: Jangan Bikin Malu Undangan

Gambar
AMURANG - Drs Mecky Onibala, Penjabat Bupati Minahasa Selatan (Minsel) menegaskan agar seluruh SKPD mempersiapan pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih, Christiany Egunia Paruntu - Sonny Frans Tandayu (PanTas) sebaik mungkin, dan jangan membuat malu undangan yang hadir. Hal ini termaksuk cara pakai pakaian dari seluruh pejabat dan pegawai. "Atribut harus lengkap, jangan beking malu saat pelantikan," ujar Onibala, Senin (6/12/10). Katanya, para pegawai harus hadir dalam pelantikan yang direncanakan tanggal 13 Desember di Aula Waleta mendatang. Selain itu, dirinya juga menegaskan agar Aula Waleta harus dipersiapkan semkasimal mungkin. Sebab tamu dari Provinsi dan bupati kabupaten Kota lain akan datang, serta juga kemungkinan menteri-menteri. "Panitia harus persiapkan dengan baik, kebersihan harus lebih ditingkatkan, tiang-tiang penyanggah kalau bisa dicat," ujarnya. Bahkan Kata Onibala, tempat makan harus diatur sebaik mungkin, juga harus ada

PUTUSAN Nomor 194/PHPU.D-VIII/2010 DALAM PERKARA PERSELISIHAN HASIL PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH KABUPATEN MINAHASA SELATAN TAHUN 2010

Gambar
PUTUSAN Nomor 194/PHPU.D-VIII/2010 DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA [1.1] Yang memeriksa, mengadili, dan memutus perkara konstitusi pada tingkat pertama dan terakhir, menjatuhkan putusan dalam perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2010 yang diajukan oleh: [1.2] 1. Nama : Asiano Gamy Kawatu, S.E., M.Si; Tempat, tanggal lahir : Minahasa, 24 Agustus 1962; Pekerjaan : Pegawai Negeri Sipil; Jenis Kelamin : Laki-laki; Agama : Kristen Protestan; Kewarganegaraan : Indonesia; Alamat : Kelurahan Wanea Lingkungan IV, Kecamatan Wanea, Kota Manado; 2. Nama : Felly Estelita Runtuwene, S.E.; Tempat, tanggal lahir : Amurang, 11 Februari 1971; Jenis Kelamin : Perempuan; Agama : Kristen Protestan; Kewarganegaraan : Indonesia; Pekerjaan : Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara; Tempat Tinggal : Desa Rumoong Bawah Jaga V, Kecamatan Amurang Barat, Kabupate

MK 'Vonis' AGK vs Tetty

Gambar
MANADO -- Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini dijadwalkan akan membacakan putusan gugatan hasil pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbup) putaran kedua Minahasa Selatan. Berkaitan dengan itu, dua pasangan calon yang bersaing ketat, Gamy Asiano Kawatu-Felly Estelita Runtuwene (AGK-FER) dan Christiany Eugenia Paruntu-Sonny Tandayu (PanTas) sama-sama menyatakan siap menerima apapun 'vonis' MK tersebut. "Putusan MK adalah putusan akhir sengketa Pilbup Minsel. Apapun putusannya akan kami terima," ujar Gamy, saat dihubungi via ponselnya, kemarin. Hal senada dikatakan Ketua Tim Pemenangan PanTas, Robby Sangkoy. “Kami akan menerima. Lagi pula sejak awal kami optimis akan menang," tuturnya saat dihubungi terpisah. Personil DPRD Minsel ini kemudian mengingatkan pendukung PanTas untuk tetap menjaga keamanan di Minsel tetap kondusif. “Jangan berbuat anarkis, kita tetap yakin kemenangan di tangan PanTas,” tegasnya, sambil menyatakan PanTas selayaknya segera dilantik seb